Everyone is Connected

20130422

May, Google Rilis Nexus 5 atau X-Phone?

Youfacom.com - Google selalu secara rutin mengadakan konferensi Google I/O setiap tahunnya. Dalam acara tersebut, para pengembang aplikasi untuk Google berkumpul dan berdiskusi soal perkembangan terbaru teknologi keluaran perusahaan(syarikat)raksasa internet tersebut.

Tidak itu saja, Google biasanya memanfaatkan acara konferensi I/O ini untuk memperkenalkan gadget terbarunya. Di acara I/O tahun 2012 lalu, Google memperkenalkan tablet Nexus 7 dan alat pemutar file multimedia Nexus Q.

Konferensi Google I/O untuk tahun 2013 sebentar lagi akan dimulai. Tahun 2013 ini, acara tersebut akan diadakan pada tanggal 15 hingga 17 Mei 2013.

Kira-kira, perangkat baru apa yang akan dilancarkan oleh Google di I/O tahun ini?

Perkiraan pertama, Google akan melancarkan smartphone Nexus 5. Menurut rumor dari Phone Arena, Senin (22/4/2013), Google akan kembali bekerjasama dengan LG untuk melancarkan seri Nexus terbaru.

Kabarnya, perangkat ini akan dibalut dengan casing berbahan metal, layar OLED 5,2 inci, prosesor Qualcomm Snapdragon 800 2,3GHz, kamera 16 megapiksel, dan RAM 3GB. Sebuah spesifikasi yang sebenarnya sulit dipercaya untuk ukuran smartphone masa kini.

Perkiraan lainnya, Google akan mengumumkan ponsel misterius buatan Motorola, X. Beberapa sumber memperkirakan, produk ini sebenarnya masih ada di tahapan prototipe, tetapi Google tetap akan memperkenalkan produk tersebut di acara ini.

Perkiraan terakhir menyebutkan, Google akan memperkenalkan perangkat Nexus 4 yang sudah di-update. Produk tersebut nantinya akan hadir dengan media penyimpanan internal berkapasiis lebih besar dari yang ada sekarang dan juga memiliki sokongan terhadap LTE dan CDMA.

Saat ini, Nexus 4 tersedia dalam ukuran 8 dan 16GB. Nantinya, akan hadir Nexus 4 berukuran 32GB.

Dengan banyaknya keluhan terhadap kecilnya kapasiti media penyimpanan dan tak ada sokongan terhadap jaringan LTE dan CDMA, banyak pengamat yang lebih percaya Google akan melancarkan produk Nexus 4 versi baru.

Jadi, produk mana yang kira-kira akan diumumkan oleh Google di acara I/O nanti? Kita lihat saja nanti.k

 

0 komentar: