Everyone is Connected

20130625

Sony Rilis Xperia Z Ultra "6,4 Inci" Anti-Air

Youfacom.com - Sony Mobile memperkenalkan smartphone Android terbarunya, Xperia Z Ultra, pada hari ini di Shanghai, China.

Sony mengklaim ponsel ini merupakan ponsel dengan layar High Definition (Full HD) tertipis dan sekaligus dengan layar terbesar di dunia saat ini. Dengan ketebalan ponsel yang hanya 6,5 mm dan bentang layar 6,4 inci, Sony berani mengklaim sebagai yang tertipis dan terbesar.

Dari sisi perangkat kerasnya, Xperia Z Ultra juga dibekalkan dengan spesifikasi yang cukup garang. Prosesornya menggunakan prosesor "quad core" 2,2 GHz dari Qualcomm, Snapdragon 800. Sedang layar jumbonya yang memiliki kerapatan 342 ppi dan menyokong resolusi 1080p (1920x1080) ditenagai GPU Adreno 330 GPU.

Camera, Xperia Ultra Z dibekalkan dengan kamera belakang dengan resolusi 8MP dan kamera depan 2MP yang mampu merekam video dengan kualiti HD.

Director of Xperia Marketing Sony Mobile Communications Calum MacDougall mengatakan, ponsel ini termasuk dalam rangkaian produk Xperia Z dengan keunggulan anti-air. Xperia Z boleh digunakan memotret atau merekam video di bawah air sedalam 1,5 meter selama 30 menit.

Selain itu, Xperia Z Ultra juga mengaplikasikan teknologi Triluminos.

"Teknologi ini memungkinkan pengguna boleh menikmati kejernihan layar yang luar biasa karena layar tersebut ditenagai oleh engine gambar X-Reality for mobile terbaru," kata Calum saat konferensi pers di Hotel Jumeirah Shanghai, China, Selasa (25/6/2013).

Calum menambahkan ponsel ini boleh menjadi membangkitkan kejayaan bagi Sony Mobile untuk

menawarkan ponsel-ponsel premium, khususnya di segmen smartphone dengan layar lebar dan memiliki keunggulan teknologi layar yang mengungguli kompetitornya.

Ponsel layar sentuh ini tetap memiliki sentuhan khas Sony yaitu teknologi Bravia TV. Dengan teknologi X-Reality tersebut, ponsel ini boleh menganalisis setiap gambar dan memproduk ulang piksel yang kurang untuk mengoptimalkan kualiti demi hasil video super tajam.

Teknologi ini menganalisis elemen sesuai dengan pemandangan dan menyesuaikannya berdasarkan pola, outline, dan komposisi warna.

Selain itu, teknologi ini juga memperkuat pola yang halus dan secara akurat menggambarkan suasana yang mendetail, begitu juga dengan memperkuat outline yang tegas.

"Layar Full HD-nya yang besar telah dioptimalkan untuk mengalami setidaknya 60 persen lebih banyak dari layar pada kebanyakan smartphone lainnya," tambahnya.

Calum menambahkan ponsel berbobot 212 gram memakai bahan material premium. Bagian depan dan bagian belakangnya terbuat dari kaca bertekanan tinggi. Sehingga menciptakan permukaan tanpa tepian dengan panel OptiContrast.

Desainnya masih sama dengan Xperia Z dan Tablet Z, namun ponsel ini memiliki kerangka logam yang lebih solid sehingga boleh menakjubkan dari segala sudut.

Dari sisi kameranya, ponsel ini mengandalkan sensor Exmor RS for mobile yang boleh memberikan pengalaman menangkap gambar super tajam dan mampu mengurangi noise saat dibutuhkan.

Ponsel ini akan tersedia mulai kuartal III-2013.

Spesifikasi ponsel:

Ukuran : 179,4 x 92,2 x 6,5 mm

Berat : 212 gram

OS : Android 4.2 Jelly Bean

Prosesor: Qualcomm Snapdragon 800 2,2 GHz quad-core

Baterai: 3000 mAh

Memori: microSD dapat diekspansi hingga 64 GB

Warna: Hitam dan putih

Camera : 8 MP, 16 x digital zoom, camera depan 2 MP (1080p) HD video recording

Kelebihan lain:

IPX5/8 (anti air) & IP5X (boleh digunakan di bawah air sedalam 1,5 meter selama 30 menit), On-screen QWERTY keyboard, Input dengan pensil apapun atau stylus tertentu.k

 

0 komentar: