Everyone is Connected

20140805

Twitter Uji Fitur Hashtag Translate

Youfacom.com - Hashtag Translate sedang coba diperkenalkan Twitter. Fitur ini menerjemahkan arti dari hashtag yang sedang dipakai oleh banyak orang, sehingga tweep boleh mengikutinya.

Untuk saat ini, uji coba Hashtag Translate baru dilakukan secara terbatas pada sejumlah pengguna Twitter di iOS. Tampaknya, fitur ini mencoba menjawab kritikan sebagian analis yang menilai Twitter sulit digunakan.

Sebagai media komunikasi yang kini dipakai banyak orang, siapa saja boleh membuat hashtag. Kemunculan hashtag sendiri salah satunya untuk menghemat 140 karakter yang disediakan Twitter.

Tak jarang, munculnya hashtag yang kemudian menjadi trending topic dunia. Sebagian ada yang mudah dipahami, namun banyak juga yang membingungkan pengguna lainnya.

Hashtag Translate, seperti yang dilaporkan oleh Washington Post, Selasa (5/8/2014), menjelaskannya untuk Anda. Misalnya, di fitur ini Anda akan menemukan penjelasan mengenai arti #tbt.

Ini adalah singkatan dari Throwback Thursday, yang menjelaskan kebiasaan tweep memposting foto lama setiap hari Kamis. Ada juga #oitnb yang merupakan Orange is the New Black dan #manutd yang berarti tim sepakbola Manchester United.

Sayangnya, belum semua hashtag popular diterjemahkan fitur ini. Hashtag yang sedang banyak digunakan saat ini seperti #MH17 yang mengacu pada peristiwa jatuhnya pesawat Malaysia Airlines Flight 17 tidak ada penjelasan.

Belum diketahui apakah nantinya fitur ini akan dirilis secara resmi. Jika dirilis nantinya, seperti fitur-fitur sebelumnya, kemungkinan Twitter akan menyediakannya untuk semua pengguna berbagai platform.d

 

0 komentar: