Everyone is Connected

20130204

iPhone Murah Dibuat dari Plastik & Tanpa Button 'Home'?

Paten iPhone tanpa tombol Home

Youfacom.com - Sebuah paten yang didapatkan oleh Apple membuka tabir mengenai masa depan dari iPhone baru. Malah kabarnya, paten ini akan digunakan untuk produk iPhone versi murah.

Dalam paten nomor 8,364,032 ini menampilkan bentuk body terbaru dari desain iPhone tanpa kamera depan dan ini paling menarik, tanpa tombol home. Padahal, selama ini tombol 'kotak' tersebut sangat lekat dengan iPhone.

Sumber dari Tomshardware, dari informasi didapatkan ada kemungkinan iPhone murah ini mempertegas rumor yang menyebutkan akan menggunakan bahan dari plastik.

"Ini harus dihargai, bagaimanapun bahwa bahan-bahan transparan lainnya seperti plastik bening dapat digunakan," kata Apple melalui deskripsinya.

"Bagian belakang perangkat ini boleh membungkus dan melindungi setidaknya bagian belakang perangkat tanpa mengganggu proses pengambilan gambar," tambah keterangan.

Apple mengajukan paten ini pada tanggal 21 Februari 2012, dengan paten diberikan pada tanggal 29 Januari 2013. Pengajuan itu sendiri didaftarkan oleh Enginner Apple Chong Yip Chow, Hongqin Zhang, Shizhe Shen dan Michael DiVincent.d

 

0 komentar: