Everyone is Connected

20120612

Tiada iOS 6 Untuk iPad Generasi Pertama

Youfacom.com- Apple telah memperkenalkan sistem operasi mobile terbarunya, iOS 6 di acara WWDC 2012. OS ini akan segera menyambangi beberapa gadget Apple, namun tablet PC iPad generasi pertama tidak kebagian.

Ya, iPad versi awal rupanya tidak masuk ke dalam daftar gadget yang nantinya boleh memakai iOS 6. Namun pengguna iPhone 3GS boleh lega karena Apple masih memasukkanya dalam daftar.

Perangkat yang dapat memakai iOS 6 secara lengkap adalah iPhone 3GS, iPhone 4, iPhone 4S, iPad 2, new iPad dan semua perangkat iPod touch dari generasi keempat.

iOS 6 membawa sejumlah ciri-ciri pembaharuan. Yang menonjol seperti integrasi mendalam dengan Facebook serta layanan peta 3 Dimensi buatan Apple sendiri, sehingga Google Maps tidak ada lagi.

Seperti yang diberitakan oleh TechRadar,iOS 6 kemungkinan sudah boleh didapatkan oleh para pengguna perangkat Apple sekitar bulan September 2012. D 

0 komentar: