Everyone is Connected

20160517

Samsung Jadikan Tangan Sebagai Screen "Smartwatch"


Youfacom.com - Salah satu kekurangan smartwatch adalah layar yang kecil. Alhasil, pengguna tak selesa menjajal aplikasi atau berinteraksi dengan antarmuka perangkat. 

Samsung ingin menumpas kelemahan tersebut, tanpa harus menciptakan smartwatch berlayar raksasa. Samsung baru saja mendaftarkan sebuah paten inovatif. 

Paten tersebut menyematkan fitur proyektor yang berfungsi memancarkan layar tambahan ke tangan pengguna, sebagaimana dilaporkan SlashGear, Selasa (17/5/2016).

Uniknya, layar tambahan di bagian tangan tersebut boleh dioperasikan dengan jari pengguna, layaknya layar biasa. 

Proyektor bakal dihubungkan dengan sebuah kamera dan sensor lainnya yang boleh mendeteksi jari pengguna. Maka, untuk beberapa keperluan, pengguna tak perlu kesulitan menavigasikan smartwatch lewat layar yang sempit.

Pengguna hanya perlu menekan tombol tertentu yang dipantulkan proyektor ke tangan. Selanjutnya, smartwatch akan mengerjakan perintah pengguna. 

Konsep ini diklaim mampu meningkatkan fungsi smartwatch. Jika terealisasi, pengguna dapat mengetik pesan, membalas e-mail, dan melakukan fungsi-fungsi lainnya yang kurang lebih mirip dengan smartphone

Selain untuk lini smartwatch, teknologi proyektor Samsung juga boleh diimplementasikan pada perangkat realitas virtual (VR). Namun, belum jelas kapan Samsung akan mengambil langkah konkrit untuk mewujudkan paten tersebut.k

0 komentar: