Everyone is Connected

20160914

23 Aplikasi Bawaan Apple Boleh Dihapuskan di iOS 10


Youfacom.com - Apple telah resmi menghadirkan iOS 10. Tidak hanya membawa fitur baru, pembaruan ini turut membawa kemampuan menghapus aplikasi bawaan Apple.


Selama ini Apple selalu menyusupi iOS dengan aplikasi bawaan yang jumlahnya cukup banyak. Sayangnya meski tidak digunakan, aplikasi tersebut tidak dapat dihapus oleh pengguna.


Padahal dengan menghapus aplikasi yang tidak terpakai. Ruang penyimpanan iDevice dapat lebih luas, walau tidak signifikan.


Tapi di iOS 10, Apple mengizinkan pengguna menghapus aplikasi buatannya. Total ada 23 aplikasi yang dapat dihapus, yakni:

- Calculator

- Calendar

- Compass

- Contacts

- FaceTime

- Find My Friends

- Home

- iBooks

- iCloud Drive

- iTunes Store

- Mail

- Maps

- Music

- News

- Notes

- Podcasts

- Reminders

- Stocks

- Tips

- Videos

- Voice Memos

- Watch

- Weather


5ee9364c-661b-490b-8d7f-3a3269732ac3.jpg



Cara menghapus aplikasi tersebut sama seperti menghapus aplikasi lain. Tahan sedikit lama pada ikon aplikasi. Setelah ikon bergoyang, tekan tanda X untuk menghapusnya.


Dengan menghapus 23 aplikasi ini kita dapat menjimat penyimpanan sebesar 150 MB. Namun disarankan untuk mempertimbangkan terlebih dulu saat akan menghapus sebuah aplikasi.


Apple sendiri telah memberikan beberapa catatan yang dapat menjadi pertimbangan pengguna, yakni

1. Jika menghapus aplikasi Contacts, semua informasi kontak tetap berada dalam aplikasi Phone.

2. Jika menghapus aplikasi FaceTime, pengguna dapat membuat dan menerima panggilan FaceTime dari aplikasi Contact atau Phone.

3. Jika menghapus iBook, Maps, Music atau Podcast, maka tidak akan dapat tersedia di CarPlay.

4. Jika menghapus Watch dari iPhone yang terhubung dengan Apple Watch. Maka akan muncul himbauan untuk unpair lebih dulu sebelum menghapus aplikasi.


Jika setelah menghapus aplikasi dan suatu waktu ingin menggunakannya lagi. Kita dapat me-restore aplikasi yang telah dihapus dengan men-download ulang di App Store layaknya aplikasi pada umumnya.

0 komentar: