Everyone is Connected

20160909

iPhone 7 Anti Air, Tapi Tiada Jaminan Warranty


Youfacom.com - Meski iPhone 7 dan 7 Plus dibuat anti air, pengguna harus mempertimbangkan dulu untuk membawanya berenang. Sebab Apple tidak akan menanggung warranty jika terjadi kerusakan karena air.

Hal tersebut tertulis dalam 'catatan perjanjian' di situs Apple. Di sana ia menguraikan semua kondisi yang berhubungan dengan air tahan iPhone 7.

"iPhone 7 dan iPhone 7 Plus tahan akan percikan, air, debu dan telah diuji di bawah kondisi laboratorium yang terkontrol dengan rating IP67 di bawah IEC berstandar 60529. Ketahanan percikan, air dan debu tidak permanen, penurunan ketahanan boleh saja terjadi akibat penggunaan. Jangan mencoba untuk mengisi ulang baterai iPhone saat kondisi basah; ikuti buku petunjuk untuk membersihkan dan mengeringkan terlebih dulu. Kerusakan akibat cairan tidak tercakup dalam garansi".

Karena itu, ada baiknya pengguna tetap berhati-hati saat memakai kedua ponsel ini saat beraktiviti di air. Bila tidak siap-siap saja dihadapkan dengan kos besar untuk memperbaiki iPhone dari kerusakan yang disebabkan oleh kemasukan air.

Sebelumnya diketahui, saat pelancaran Apple mengatakan dua ponsel terbarunya tahan air karena telah mengantongi sertifikasi IP67. 

IP67 sendiri memperlihatkan tingkatan. IP merupakan International Protection, sebuah standar yang dibuat oleh International Electrotechnical Commission (IEC).

Angka 6 pada IP67 mengacu pada tingkat ketahanan akan debu, pasir dan kotoran. Ini berarti selama tes beberapa jam, tidak ada debu yang masuk ke dalam perangkat.

Sementara nilai 7 mengacu pada ketahanan air. Menurut IEC ini berati masuknya air dalam jumlah yang berbahaya tidak akan mungkin terjadi bila perangkat direndam dalam air dengan kondisi tekanan dan waktu tertentu. 

iPhone 7 dan 7 Plus sendiri, kata Apple, dapat bertahan di kedalaman satu meter dalam waktu 30 menit.

0 komentar: