Everyone is Connected

20160908

Apple Lancarkan iPhone 7 & 7 Plus


Youfacom.com - Setelah diwarnai rumor dan bocoran, iPhone 7 dan 7 Plus akhirnya resmi dilanvarkan. Apple menyematkan banyak hal baru di dua ponsel terbarunya itu.

Duo iPhone terbaru ini masih mengusung ukuran yang sama dengan pendahulunya. iPhone 7 memiliki layar 4,7 inch dan iPhone 7 Plus punya layar 5,5 inch. 

Hanya saja, Apple membuat bagian belakangnya mirip kaca, meski terbuat dari alumunium. "Kami menyebutnya dengan Jet Black," kata Phil Schiller, VP Worldwide Marketing Apple. 

Selain itu Apple menghadirkan varian warna hitam dengan gold, silver dan rose gold. Seperti dirumorkan, Apple melakukan sentuhan baru pada tombol home. Selain itu kedua ponsel ini dibuat anti debu dan air.

Apple juga meningkatkan kemampuan kamera. iPhone 7 dan 7 Plus dibekalkan sensor berukuran 12 megapixel dan dilengkapi fitur OIS dan dua tone flash yang terdiri dari empat LED.

"Ini membuat 50% lebih terang," kata Phil.

Khusus iPhone 7 Plus, Apple menghadirkan dua kamera di bagian belakang. Satu kamera untuk wide angle yang setara dengan lensa 28mm dan lensa 56mm yang mereka sebut sebagai lensa tele.

"Dengan dua kamera, kami boleh membuat fitur zoom ke dalam iPhone dari 1X hingga 10X," terang Phil. Sementara di bagian depan sendiri dibekali FaceTime HD 7 megapixel. Menawarkan foto selife yang lebih baik.

Apple pun mengubah desain speaker di iPhone 7, yaitu adanya stereo speaker yang ditempatkan di atas dan di bawah. Menjanjikan kualiti suara yang lebih mumpuni.

Dan sesuai rumor yang sudah beredar, port audio 3,5mm dihilangkan oleh Apple. Jadi penggunanya harus menyambungkan earphone-nya melalui port Lightning atau secara nirkabel. Apple pun menyediakan aksesori untuk mengubah port Lightning menjadi port audio 3,5mm.

Tidak ketinggalan Apple menghadirkan AirPods, yang memiliki tampilan mirip EarPod hanya saja disambungkan secara wireless ke iPhone.

0 komentar: