Everyone is Connected

20120803

RIM akan Lesenkan BlackBerry 10

 


OS BlackBerry 10 (rns/inet)

Youfacom.com - Chief Executive RIM Thorsten Heins menyebutkan, vendor lain seperti Sony atau Samsung boleh saja menggunakan lisensi sistem operasi terbaru mereka, BlackBerry 10 (BB10).

Dalam sebuah wawancara eksklusif, Heins menyebutkan perusahaannya(syarikatnya)harus mencari cara lain mengenai bagaimana mendapatkan lebih banyak anggaran bagi smartphone untuk masuk ke pasar

"Ekonomi kami tidak sanggup bersaing dengan mereka yang merilis 60 handset dalam setahun. Kami harus membedakan dan memiliki platform yang fokus," ujar Heins.

"Untuk menghadirkan BB10, kami perlu melihat kemungkinan lisensi kepada vendor yang dapat melakukan hal ini dengan proposisi kos dan cara yang lebih dari yang saya lakukan. Ada pilihan berbeda yang boleh dilakukan dan sedang kami sedang investigasi," lanjutnya.

Pernyataan Heins, memunculkan prospek bahwa ponsel BlackBerry boleh saja dibuat oleh manufaktur lain, misalnya Samsung atau Sony.

"Anda boleh berpikir kami membangun sistem referensi, dan pada dasarnya melisensi desain referensi tersebut, orang lain membangun hardware di sekitarnya, entah itu BlackBerry atau perangkat lain yang dibangun pada platform BlackBerry," katanya

Saat ini menurutnya timnya sedang menyelidiki soal ini sehingga terlalu awal jika membicarakan hal lebih mendetail. Dikatakannya, RIM juga mendiskusikan segala kemungkinan ini dengan penasihat finansial.

Heins juga mengklaim perusahaannya(syarikatnya)tidak sedang berada di ujung tanduk. "Jika Anda lihat, platform ini masih terus tumbuh. Begitu juga dengan perangkat BlackBerry, ponsel tunggal kami terjual 45 juta unit," ujarnya. d

0 komentar: