Everyone is Connected

20140911

BBM di Smartwatch?

Youfacom.com - Tak hanya smartphone terbaru, BlackBerry mengaku masih punya banyak teknologi yang belum didedahkannya. Mengikuti tren wearable gadget, BlackBerry bahkan juga mulai melirik smartwatch.

"Kami melakukan riset internal di berbagai wearable," kata President of BlackBerry Enterprise Solutions John Sims, dalam sebuah interview dengan sejumlah reporter di perhelatan Super Mobility Week di Las Vegas, Amerika Serikat.

Riset berkaitan dengan wearable yang dilakukan BlackBerry antara lain termasuk smartwatch dan kacamata pintar. Sims yang juga mengawasi pengembangan BlackBerry Messenger (BBM), dalam kesempatan ini juga sempat menyatakan keinginannya.

"Saya sangat senang jika ada BBM di wearable. Ini juga menjadi area riset kami," sebutnya sumber dari Computer World, (11/9/2014).

Namun kepastian apakah BlackBerry akan menjual wearable device tidak disebutkan. Yang jelas, CEO BlackBerry John Chen sudah berkomitmen untuk terus menjual smartphone dan tablet, sejauh produk tersebut menghasilkan uang bagi BlackBerry.

"Masih ada banyak pengguna setia BlackBerry, termasuk mereka yang masih menyukai qwerty keyboard fisik," sebut Sims.

BlackBerry memang tidak menyebutkan jumlah penggunanya sekarang. Namun berdasarkan IDG dan firma analis lainnya, BlackBerry hanya punya 1% dari pangsa pasar penjualan smartphone di kuartal kedua.

Fokus terbesar penjualan hardware BlackBerry saat ini adalah pasar berkembang di luar Amerika Utara dan Europa. BlackBerry dijadwalkan segera merilis Passport 4,5 inch. Smartphone dengan desain unik ini diharapkan mampu mengangkat penjualan BlackBerry.d

 

0 komentar: