Everyone is Connected

20151001

Ikuti Apple, Google Benamkan Chip Tambahan Pada Nexus


Youfacom.com - Saat membuat iPhone 6S dan iPhone 6S Plus, Apple menyematkan chip tambahan pada ponsel terbarunya itu. Rupanya hal tersebut dilakukan pula oleh Google. Raksasa pencarian online itu menyematkan chip tambahan pada dua Nexus terbaru.

Hanya saja, cara kerja masing-masing chip tersebut berbeda. Pada iPhone, chip tambahan tersebut didedikasikan untuk tersambung dengan sensor kamera. Sehingga dapat mengurangi konsumsi daya meski sering memotret atau merekam video.

Sementara chip yang digunakan Google dibekalkan algoritma yang telah dikustomisasi. Kehadiran chip bernama Sensor Hub ini memungkinkan untuk mengumpulkan data dari sejumlah sensor aktiviti dan gerak, mulai dari accelerometer, gyroscope hingga fingerprint. 

Alhasil ponsel mengetahui ketika tengah berubah orientasinya atau mendeteksi seseorang menyentuh layar. Bahkan ponsel mampu mengetahui pengguna tengah mengendarai besekalk.

Karena menggunakan chip sendiri, semua pemrosesan data dari sensor gerak tidak melibatkan terlalu banyak CPU utama. Hal ini membuat konsumsi day CPU utama tetap rendah. Sensor Hub sendiri dibuat hemat daya baterai.

Seperti diungkap Android Police, Rabu (30/9/2015), Sensor Hub turut menyokong sensor batching. Sebuah fitur yang dikenalkan pada KitKat yang memungkinkan penundaaan penanganan data yang kurang penting selama beberapa saat. 

Contoh penggunaan sensor bacthing ini pada penghitungan langkah kaki untuk aplikasi kesehatan. Prosesor utama jadi tak perlu bekerja saat ponsel melakukan penghitungan langkah, karena data ditangani oleh sensor.

Untuk saat ini, Sensor Hub baru tersedia di Nexus terbaru. Tapi ke depannya akan menjadi komponen standar pada ponsel berbasis Android.d

0 komentar: